Padangpariaman

Dorong Percepatan Recovery, DPR RI Bantu Padang Pariaman Rp 500 Juta

×

Dorong Percepatan Recovery, DPR RI Bantu Padang Pariaman Rp 500 Juta

Sebarkan artikel ini
MENCEKAM : Salah satu titik lokasi banjir yang terjadi di Padang Pariaman, tepatnya di Kawasan Ulakan.(pemkab padang pariaman)

Padang Pariaman, Sindotime-Pemerintah Kabupaten Padangpariaman mendapat kunjungan kerja reses dari Komisi VII DPR RI yang dilaksanakan kemarin di Hall IKK Parikmalintang. Kegiatan ini dirancang sebagai forum koordinasi dan evaluasi lintas sektor untuk memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, khususnya dalam upaya pemulihan wilayah terdampak bencana alam.

Baca juga :Status Tanggap Darurat Tanah Datar Diperpanjang hingga 27 Desember 2025

Kunjungan tersebut dihadiri oleh berbagai unsur strategis, mulai dari perwakilan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, jajaran Pemerintah Kabupaten Padangpariaman, Forkopimda, hingga kementerian dan lembaga yang menjadi mitra kerja Komisi VII DPR RI. Sejumlah instansi pusat yang terlibat antara lain Kementerian Pariwisata, Kementerian Perindustrian, Kementerian Ekonomi Kreatif, Kementerian Koperasi dan UKM, serta Badan Standardisasi Nasional (BSN). Dukungan informasi publik turut diperkuat dengan kehadiran media nasional seperti TVRI, RRI, dan Antara. Forum ini juga melibatkan pelaku UMKM setempat sebagai pihak yang terdampak langsung.

Baca Juga  Lihat dari Dekat Dampak Banjir, Gubernur Kunjungi Warga Batu Busuak

Dalam pertemuan tersebut, Komisi VII DPR RI bersama pemerintah daerah membahas strategi pemulihan sektor-sektor binaan yang mengalami tekanan akibat bencana banjir dan tanah longsor. Fokus diskusi diarahkan pada percepatan pemulihan ekonomi masyarakat, penguatan daya tahan usaha pascabencana, serta optimalisasi peran UMKM, ekonomi kreatif, dan pariwisata sebagai motor penggerak ekonomi daerah.

Bupati Padangpariaman, John Kenedy Azis (JKA), memaparkan secara komprehensif kondisi daerah setelah bencana yang melanda sejumlah kecamatan. Ia menjelaskan bahwa banjir dan longsor telah menyebabkan kerusakan serius pada infrastruktur vital, seperti jalan dan jembatan, fasilitas umum, serta kawasan permukiman warga. Kondisi tersebut berdampak langsung pada terganggunya aktivitas ekonomi masyarakat, terutama pada sektor UMKM, pariwisata, dan ekonomi kreatif.

Baca Juga  Wakapolri Tinjau Pendistribusian Logistik dan Prasarana Pemulihan Bencana

“Kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan Komisi VII DPR RI. Kehadiran Bapak dan Ibu di Padangpariaman merupakan wujud kepedulian dan dukungan pemerintah pusat terhadap daerah kami yang sedang melakukan pemulihan pascabencana,” kata John Kenedy Azis.

Baca juga :Ajang Run For Solidarity: Solidaritas untuk Sumatera 2025, Kumpulkan Rp 771,43 Juta