Seputar Kampus

Pengabdian Masyarakat Darurat Bencana FTI Unand, Tunjukan Kepedulian di Palembayan

×

Pengabdian Masyarakat Darurat Bencana FTI Unand, Tunjukan Kepedulian di Palembayan

Sebarkan artikel ini
PEDULI : Tim pengabdian masyarakat FTI Unand ikut meringankan beban masyarakat wilayah terdampak bencana di Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumbar pada Kamis (18/12).(FTI Unand)

Agam, Sindotime-Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Andalas (Unand) menerjunkan tim pengabdian masyarakat yang diketuai oleh Wakil Dekan I, Dr. Eng Rian Ferdian ke wilayah terdampak bencana di Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumbar pada Kamis (18/12). Ini sebagai bagian dari upaya pemulihan pascabencana yang melanda daerah tersebut.

Baca juga :Prabowo Kumpulkan Menteri, Bahas Kampung Haji hingga Percepatan Pemulihan Sumatera

Kegiatan ini berfokus pada penguatan jaringan komunikasi berbasis satelit, pendampingan psikososial bagi anak-anak, serta distribusi bantuan pangan bagi warga terdampak. Di mana, bencana banjir bandang dan longsor yang terjadi di Palembayan menyebabkan kerusakan infrastruktur, terputusnya akses jalan, serta terganggunya jaringan komunikasi seluler di sejumlah titik.

Baca Juga  Gandeng Unand, Dorong Inovasi Pertanian dan Pariwisata Berkelanjutan

Kondisi ini menyulitkan koordinasi penanganan darurat, layanan kesehatan, dan distribusi bantuan ke beberapa nagari yang terdampak paling parah.

Sebagai respon terhadap terputusnya komunikasi, tim FTI Universitas Andalas berperan dalam penguatan jaringan internet darurat dengan memanfaatkan layanan satelit Starlink di lokasi-lokasi strategis, terutama fasilitas pelayanan kesehatan dan posko layanan publik.

Setelah berkoordinasi dengan ketua posko kesehatan, dr. Demi Sartika di lokasi, maka ditentukan titik prioritas meliputi puskesmas pembantu dan pusat pelayanan masyarakat yang sebelumnya sempat hilang kontak pascabencana.

Baca Juga  Kerugian Bencana di Sumbar Hampir Rp 5 Miliar, Jumlah Ini Masih Akan Bertambah

Baca juga :Data Terbaru, 38 Korban Dinyatakan Hilang Akibat Banjir Bandang dan Tanah Longsor