Olahraga

Muhayatul Terpilih Sebagai Ketum ABTI Sumbar Periode 2026-2030

×

Muhayatul Terpilih Sebagai Ketum ABTI Sumbar Periode 2026-2030

Sebarkan artikel ini
SEMANGAT BARU : Ketum ABTI Sumbar terpilih Muhayatul, didampingi Ketum KONI Sumbar Hamdanus, perwakilan PB ABTI Septri, panitia pelaksana Seprinaldi dan para peserta Musprov foto bersama.(zoe/sindotime)

Perwakilan PB ABTI, Septri mengaku, Musprov ini merupakan tindak lanjut dari instruksi PB ABTI, yang mengamanahkan agar ABTI Sumbar segera membentuk kepengurusan yang baru. Menyusul telah berakhirnya masa kepengurusan ABTI Sumbar periode 2021-2025.

“Ini sesuai dengan instruksi PB ABTI yang meminta ABTI Sumbar untuk segera menyusun kepengurusan yang baru, karena pengurus yang lama sudah berakhir masa kepengurusannya,” ungkap Dosen FIK UNP tersebut.

Baca juga :Waspada, Ancaman Bencana Tinggi saat Libur Nataru

Baca Juga  Jelang PON 2024, Gubernur Support Penuh Persiapan Kontingen Sumatera Barat

Terpilihnya Ketum ABTI Sumbar yang baru nantinya, diharapkannya bisa memasyarakatkan olahraga bola tangan di seluruh sudut ranah Minang. Dan menjadikan ABTI Sumbar sebagai salah satu cabang olahraga andalan Sumbar yang diharapkan bisa menyumbangkan medali emas di PON nanti.

Panitia pelaksana kegiatan, Seprinaldi mengaku, hampir seluruh kabupaten/kota yang mengikuti Musprov. Ini membuktikan pengurus ABTI yang ada di daerah masik solid dan memiliki tekad yang tinggi untuk sama-sama memajukan olahraga bola tangan di Sumbar ke depannya.(zoe)

Baca Juga  Hari Ini Musprov ABTI Sumbar, Muhayatul Berpeluang Jadi Ketua Umum

Selanjutnya :87 KK Terpaksa Mengungsi Akibat Tempat Tinggal Rusak