Nasional

ABTI Sumbar Siapkan Kejuaraan Bola Tangan Jelang Porprov

×

ABTI Sumbar Siapkan Kejuaraan Bola Tangan Jelang Porprov

Sebarkan artikel ini
OPTIMISTIS : Ketum ABTI Sumbar, Muhayatul menerima bendera pataka dari Perwakilan PB ABTI, Septri saat Musprov di lantai II Gedung UNP, Sabtu (27/12).(zoe/sindotime)

Dan secara nasional, keberadaan ABTI Sumbar juga cukup diperhitungkan. Itu tentunya dengan potensi atlet yang dimiliki. Inilah yang perlu dijaga dan perlu digenjot agar Sumbar bisa mencatat sejarah pada Pekan Olahraga Nasional (PON) nanti.

Ketua KONI Sumbar, Hamdanus mengaku, optimis bisa melaksanakan Porprov yang dijadwalkan akan digelar pada Juni-Juli mendatang. Dan hingga kini KONI Sumbar juga melakukan berbagai kesiapan.

Baca juga :Penumpang KA Diimbau Untuk Tidak Kenakan Perhiasan Mencolok Selama Perjalanan

Baca Juga  Dorong Kolaborasi Strategis antara Pemerintah dan Dunia Usaha via CEO Gathering Apindo Banten

“Kalau untuk kesiapan, kita sudah siap. Begitu juga anggarannya. Dan rencana pelaksanaan tuan rumah bersama,” akunya.

Untuk jumlah anggaran, Rp 12 miliar yang akan disiapkan nantinya, dengan mempertandingkan sekitar 50 cabang olahraga. Dan bola tangan merupakan salah cabang yang akan ikut dipertandingkan di Porprov nantinya, mengingat, cabor tersebut juga sudah sempat melakukan eksebisi pada Porprov yang dilaksanakan di Padang Pariaman pada 2018 silam.(zoe)

Selanjutnya :Relokasi Terpadu Warga Terdampak, Pemkab Siapkan Lahan 2 Heaktare