Padang, Sindotime – Pemerintah Kota Padang menegaskan posisi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sebagai elemen penting dalam menjaga ketertiban daerah sekaligus menghadapi potensi kebencanaan. Hal tersebut ditegaskan langsung oleh Walikota Padang, Fadly Amran, saat memimpin Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Bencana yang berlangsung pada Senin (29/12), diikuti personel Satpol PP dan unsur terkait lainnya.
Baca juga :Presiden Bahas Persoalan Kampuang Haji dan Dampak Bencana Sumatera
Dalam kesempatan itu, Fadly Amran menyampaikan penghargaan atas dedikasi aparat Satpol PP yang dinilainya konsisten menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, bahkan kerap bertindak proaktif tanpa harus menunggu arahan.
“Satpol PP lahir dari masyarakat dan bekerja untuk masyarakat. Jangan ragu menegakkan Perda, saya berdiri di depan. Pangkat bukan main-main karena Satpol PP telah melalui sistem komando yang jelas dan terukur,” tegas Fadly Amran.
Ia menilai Satpol PP sebagai pasukan yang memiliki kesiapan tinggi dalam menghadapi berbagai kondisi darurat. Peran tersebut, menurutnya, terlihat jelas saat masa pemulihan pascabencana, di mana personel Satpol PP turut terjun langsung membantu masyarakat, mulai dari membersihkan sisa material bencana hingga mendukung proses rehabilitasi lingkungan.
Selain itu, Walikota Padang mengingatkan pentingnya kewaspadaan menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Lonjakan aktivitas masyarakat pada momen tersebut dinilai berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban umum yang harus diantisipasi sejak dini.
Baca juga :Pacu Kuda Bukittinggi–Agam Tahun 2025 Ditabuh, Galangan Dana untuk Bencana Alam





