Headline

Rumah Penjaga SMPN 40 Padang Terbakar, Estimasi Kerugian Capai Rp100 Juta

×

Rumah Penjaga SMPN 40 Padang Terbakar, Estimasi Kerugian Capai Rp100 Juta

Sebarkan artikel ini
BERJIBAKU : Warga ikut membantu tim Dinas Damkar Kota Padang dalam memadamkan api yang melahap rumah penjaga SMPN 40 Padang, Sabtu malam (10/1).(Dinas Damkar)

Padang, Sindotime—Sebuah rumah dinas yang ditempati penjaga sekolah di kawasan SMP Negeri 40 Padang dilalap api pada Sabtu (10/1) malam. Insiden kebakaran tersebut terjadi di Jalan Bunda Raya Nomor 5, Kelurahan Ulakkarang Utara, Kecamatan Padang Utara, dan menimbulkan kerugian materi yang ditaksir mencapai Rp100 juta.

Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang menerima laporan kejadian pada pukul 21.37 WIB. Tak lama berselang, tepat satu menit kemudian, armada pemadam langsung dikerahkan ke lokasi dan tiba sekitar pukul 21.43 WIB. Proses pemadaman berlangsung selama kurang lebih 30 menit hingga api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 22.07 WIB.

Kepala Bidang Operasi dan Sarana Prasarana Damkar Kota Padang, Rinaldi, menjelaskan bahwa kebakaran pertama kali diketahui oleh seorang warga bernama Erik Saputra (30). Saat itu, saksi melihat api telah membesar dari dalam rumah yang dihuni Fitri Anggraini (36), penjaga sekolah SMPN 40 Padang. Menyadari situasi darurat tersebut, saksi segera menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Baca Juga  Polda Sumbar Ingatkan Warga Agar Waspada Saat Lakukan Mudik Lebaran

Untuk mengendalikan kobaran api, Damkar Kota Padang mengerahkan lima unit armada pemadam dengan kekuatan sekitar 70 personel. Proses pemadaman sempat terkendala kondisi medan, mengingat akses jalan menuju lokasi relatif sempit serta berada di kawasan padat bangunan, termasuk area sekolah.

Akibat kejadian ini, satu unit rumah dengan luas sekitar 150 meter persegi mengalami kerusakan berat. Meski demikian, petugas berhasil melakukan pengamanan sehingga api tidak merambat ke bangunan lain di sekitarnya. Salah satu objek vital yang berhasil diselamatkan adalah gedung Kampus Universitas Bung Hatta (UBH) Ulakkarang yang berada tidak jauh dari titik kebakaran.

Baca Juga  1.100 Ton Kayu Gelondongan Menumpuk di Sepanjang Pesisir Pantai

Damkar Kota Padang memperkirakan nilai aset yang berhasil diselamatkan mencapai Rp4 miliar dari area rawan terdampak seluas sekitar 1.500 meter persegi. Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa ini. Satu kepala keluarga dengan empat orang penghuni terdampak kebakaran, namun seluruhnya dilaporkan tetap tinggal di lokasi dan tidak mengungsi.