Agam

117 Unit Huntara Bakal Diresmikan Menko PMK Hari Ini

×

117 Unit Huntara Bakal Diresmikan Menko PMK Hari Ini

Sebarkan artikel ini
SEMENTARA: Lokasi pembangunan Huntara di SDN 05 Kayupasak, Salarehaia, Kecamatan Palembayan yang dijadwalkan akan diresmikan hari ini.(pemkab agam)

Diperkuat Bantuan Logistik Hunian

Menjelang peresmian, BNPB telah menyalurkan bantuan peralatan tempat tinggal bagi calon penghuni Huntara. Bantuan tersebut tiba di lokasi pada Kamis (22/1) dan diangkut menggunakan tujuh unit truk, kemudian didistribusikan oleh personel BPBD Kabupaten Agam.

Bantuan logistik mencakup perlengkapan dapur keluarga, perlengkapan mandi, hygiene kit anak, matras, selimut, kasur, kompor, alat kebersihan, serta biskuit untuk memenuhi kebutuhan dasar warga selama tinggal di Huntara.

Wakil Bupati Agam, Muhammad Iqbal, menjelaskan bahwa bantuan tersebut diperuntukkan bagi 117 kepala keluarga yang akan segera menempati hunian sementara tersebut.

“Dengan adanya logistik ini, warga bisa langsung menempati Huntara dan menjalani aktivitas sehari-hari secara lebih layak,” ujarnya.

Ia menambahkan, pembangunan Huntara telah memasuki tahap akhir dan ditargetkan rampung pada Jumat (kemarin). Proses pembangunan melibatkan personel TNI dengan dukungan sekitar 280 aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Agam.

Saat ini, sebagian besar calon penghuni Huntara masih bertahan di lokasi pengungsian SDN 05 Kayupasak dan di rumah kerabat. Mereka terpaksa mengungsi sejak banjir besar melanda wilayah tersebut pada 27 November 2025, yang mengakibatkan banyak rumah warga mengalami kerusakan berat.